Bawa Bekal Itu Baik Berhadiah Produk Tupperware

Bawa Bekal Itu Baik

Sederhana, namun banyak manfaatnya. Ya, itu adalah ungkapan yang tepat untuk bekal makanan yang disiapkan dari rumah. Hal itu juga yang mendasari Kementrian Kesehatan RI bersama dengan Kementrian Pendidikan Nasional RI, BPOM, serta Tupperware Indonesia untuk menetapkan tanggal 12 April sebagai Hari Bawa Bekal Nasional pada tahun 2013. Tujuan dari ditetapkannya Hari Bawa Bekal Nasional adalah supaya kesadaran akan pentingnya makanan sehat semakin meluas di masyarakat.

Kenapa harus bawa bekal?

Menurut data penelitian BPOM tahun 2009-2013, sebanyak 99% anak-anak di sekolah membeli jajanan, dan sebanyak 59%-70% jajanan tersebut tidak higienis. Karenanya, sangat penting untuk membawa bekal yang telah disiapkan di rumah.

Namun, membawa bekal sekarang bukan hanya untuk anak-anak, para remaja dan orang dewasa yang sudah bekerja juga penting untuk membawa bekal karena hampir tidak ada yang tahu bagaimana proses pembuatan dan tingkat kehigienisan makanan yang dijual di kantin maupun rumah makan.

Di samping itu, masih ada juga alasan mengapa bawa bekal itu baik, yaitu

1. Menjaga Pola Hidup Sehat

Bekal hasil masakan sendiri akan terjamin kebersihannya dan bahan makanan yang digunakan pun pasti pilihan terbaik dengan pengolahan yang tepat sehingga tidak hilang nutrisinya. Mulai dari membeli bahan makanan hingga proses memasak dapat dipastikan memiliki kualitas terbaik.

2. Hemat Uang dan Waktu

Dilihat dari sisi finansial, kebiasaan membawa bekal akan membuat Anda bisa lebih berhemat. Selain itu, Anda juga bisa menghemat waktu karena tidak perlu lagi mengantri atau terjebak macet saat membeli makanan.

3. Mengurangi Sampah “Abadi”

Membawa bekal dari rumah sudah pasti akan mengurangi porsi jajan. Dengan begitu, tentu saja Anda akan mengurangi penggunaan kemasan sekali pakai seperti Styrofoam “Sang Sampah Abadi”, kantong plastik, kertas pembungkus makanan, dan gelas atau botol minuman plastik.

Dengan ditetapkannya Hari Bawa Bekal Nasional setiap tanggal 12 April diharapkan makin banyak masyarakat yang sadar akan pentingnya membawa bekal. Tentu, tidak hanya pada hari itu saja, namun juga pada hari lain di setiap aktivitas di luar rumah.

Ayo mulai hidup sehat, ayo bawa bekal! #BekalItuBaik

Syarat & Ketentuan

Dengan berpartisipasi dalam promosi ini, peserta telah setuju untuk terikat pada peraturan terkait:

  • Perusahaan periklanan dan promosi, pemasok hadiah, serta orang dan organisasi yang terkait dengan promosi lomba (yang secara bersama- sama disebut sebagai para “Sponsor”) tidak di perbolehkan untuk mengikuti lomba ini.
  • PT. Tupperware Indonesia akan mengumpulkan informasi peserta untuk keperluan promosi dan seluruh informasi peserta akan dirahasiakan dan tidak akan dijual atau diberikan kepada perusahaan lain.
  • Peserta menggunakan akun facebook dan Twitter asli ketika mengikuti kontes.
  • Tupperware “#BekalItuBaik” berlangsung pada tanggal 05 April 2016  hingga 30 April 2016. Program ini terbuka untuk Wanita dan Pria, usia 20 – 45 tahun dan berdomisili di Indonesia.
  • Foto yang disubmit harus menggunakan produk Tupperware.
  • Peserta diperbolehkan mengirim lebih dari satu foto untuk mengikuti “#BekalItuBaik” Kontes Foto.
  • Peserta juga diperbolehkan menggunakan filter/efek foto pada foto yang akan disubmit.
  • Batas pengumpulan data diri pemenang  sampai dengan 13 Mei 2016. Jika lewat dari waktu yang telah ditetapkan, maka pemenang di anggap batal dan hadiahnya hangus.
  • Untuk mengikuti program promosi ini, peserta tidak dikenakan biaya apapun dan diwajibkan untuk melakukan “Like” pada fanpage Tupperware Indonesia atau “Follow” akun Twitter & Instagram Tupperware Indonesia .

Pihak Tupperware  berhak untuk menggugurkan kepesertaan jika ditemukan komentar yang diberikan kepada/ oleh  peserta mengandung salah satu kondisi sebagai berikut:

  • Secara eksplisit atau sugestif berkaitan dengan tindakan pornografi, kekerasan, atau menghina ras, etnis, gender, agama, profesional, atau kelompok umur tertentu.
  • Mempromosikan alkohol, narkoba, tembakau, persenjataan (atau penggunaan dari salah satu yang telah disebutkan)
  • Mempromosikan kegiatan-kegiatan yang berbahaya
  • Mempromosikan kegiatan yang memiliki agenda/pesan politik tertentu
  • Menyinggung suatu grup tertentu.
  • Menyebarkan informasi non publik yang dimiliki oleh individu atau perusahaan tertentu
  • Mengkomunikasikan pesan atau gambar yang tidak konsisten dan/atau melanggar undang-undang Indonesia atau tidak etis atau illegal.

Tupperware tidak memiliki ikatan apapun dan tidak bertanggungjawab atas konten apapun yang diciptakan oleh peserta Tupperware “#BekalItuBaik”.

 

Langsung saja ikutan di sini http://tupperware.co.id/bawabekal/contest

 

Cara Bermain

Langkah 1

Registrasi diri kamu melalui akun Facebook, Twitter atau Email

Langkah 2

Dukung gerakan Tupperware BawaBekal dan upload foto untuk meraih kesempatan mendapatkan hadiah berupa produk dari Tupperware Indonesia.

Langkah 3

Tunggu konfirmasi dan foto kamu diapprove oleh admin untuk ditayangkan.

Langkah 4

Share melalui akun Facebook dan twitter kamu.

 

 

Pemenang

Pada akhir periode, akan diumumkan para pemenang yang dinilai dari foto yang paling menarik. Pemenang tersebut berhak mendapatkan Produk Spesial dari Tupperware Indonesia.

1 Comment

Leave a Reply